Jumat, 31 Agustus 2012

Laporan PPL di pertamina


BAB I
PENDAHULUAN

1.1        Latar Belakang
Dewasa ini perkembangan kemampuan teknologi semakin pesat, semakin banyak bermunculan peralatan-peralatan modern yang telah diciptakan manusia guna mewujudkan suatu kehidupan yang lebih layak dimasa yang akan datang. Kita mengetahui bahwa peralatan elektronik yang telah diciptakan saat ini kehadirannya pun semakin menonjol dikalangan masyarakat kita adalah komputer. Sistem komputerisasi sangatlah penting, namun masih banyak kita jumpai komputer hanya sebagai media pengetikan saja. Namun seiring perkembangan zaman komputer juga merupakan alat elektronik yang dapat mengolah data dengan program yang telah dirancang khusus sehingga menghasilkan keluaran yang dapat dijadikan sebagai informasi. Pengolahan data merupakan manipulasi dari data kedalam bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti, berupa suatu informasi (Jogianto, 2004:2).
Pada umumnya fungsi komputer adalah untuk proses pengolahan data menjadi informasi yang berguna untuk kehidupan manusia, mengingat fungsi tersebut maka banyak sekali yang berlomba-lomba menggunakannya.
Pada PT. PERTAMINA UNIT BISNIS EP. LIMAU PRABUMULIH, komputerisasi mutlak digunakan untuk membantu pekerjaan sehari-hari. Pencatatan manual menggunakan buku dan pena amatlah tidak efisien untuk perusahaan yang telah menerapkan sistem komputerisasi.
Untuk sistem aplikasi Data Sumur pada perusahaan ini sudah mempunyai file khusus yaitu menggunakan Microsoft Excel, akan tetapi saat ini penggunaan Microsoft Excel amatlah tidak efisien karena masih banyak menimbulkan kekeliruan program. Untuk mengatasi ketidak efisienan tersebut diperlukan sistem aplikasi dengan menggunakan bahasa pemrograman, salah satu diantaranya yang penulis gunakan adalah Microsoft Visual Basic 6.0. Bahasa pemrograman ini sangatlah tepat dipilih karena memang khusus penanganan Database, apalagi untuk sistem Aplikasi Perancangan Data Sumur.
Dari uraian yang telah dibahas diatas maka penulis akan memberikan rancangan desain aplikasi dengan mengambil judul “Perancangan Data Sumur pada PT. Pertamina Unit Bisnis EP. Limau Prabumulih” sebagai bahan untuk menyelesaikan Laporan Praktek Kerja Lapangan.

1.2        Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah dibahas diatas maka penulis merumuskan permasalahan tersebut yaitu :
1.      Penyimpanan dan pengolahan data masih dilakukan secara satu persatu dengan menggunakan pencatatan secara manual.
2.      Pembuatan laporan data sumur masih dilakukan dengan cara meng-entry data kedalam program excel yang terkesan memakan waktu, sehingga penggunaan waktu tidak efisien.

1.3        Tujuan dan Manfaat Penelitian
1.3.1        Tujuan Penelitian
1.      Mengetahui sejauh mana sistem pengelolaan data sumur pada PT. PERTAMINA UNIT BISNIS EP. LIMAU PRABUMULIH dapat memberikan laporan dan hasil yang akurat bagi instansi.
2.      Membuat program aplikasi perancangan data sumur di PT. PERTAMINA UNIT BISNIS EP. LIMAU PRABUMULIH dengan menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0.
1.3.2        Manfaat Penelitian
A.    Bagi Penulis
a.       Meluaskan pandangan mahasiswa terhadap jenis-jenis pekerjaan yang ada ditempat Praktek Kerja Lapangan (PKL) dengan segala persyaratannya.
b.      Mengembangkan pengetahuan dan keterampilan penulis dibidang program komputer yang didapat selama pendidikan di STMIK Prabumulih.
c.       Menerapkan kedisiplinan serta tanggung jawab yang penuh didalam tugas yang tengah diemban.
d.      Memperluas wawasan karena melihat langsung rangkaian-rangkaian yang terjadi pada PT. PERTAMINA UNIT BISNIS EP. LIMAU PRABUMULIH.

B.     Bagi Perusahaan
a.       Perusahaan / instansi dapat menjalin kerjasama dan membina silaturahmi  dengan lembaga pendidikan yang bersangkutan.
b.      Perusahaan dapat mengetahui ilmu-ilmu apa saja yang didapat oleh mahasiswa selama pendidikan di STMIK Prabumulih.
c.       Perusahaan dapat menerima masukan atau saran dari mahasiswa untuk membangun cara kerja yang lebih baik dari sebelumnya.
d.      Perusahaan dapat mempekerjakan mahasiswa sesuai dengan ilmu atau kemampuannya supaya mahasiswa dapat pengalaman yang lebih luas dibidang pekerjaan.

1.4        Metode Pengumpulan Data
Untuk menghasilkan laporan yang baik dan tepat dalam menyusun laporan ini, maka penulis mengumpulkan data dengan cara :
1.      Data Primer
Merupakan data yang dikumpulkan secara langsung oleh penulis baik dari pimpinan perusahaan maupun karyawan yang terkait dalam perusahaan.
Jenis data yang digunakan data primer adalah terdiri dari :
a.       Observasi, yaitu metode yang dilakukan penulis sebagai usaha untuk memperoleh data dalam penulisan laporan, penulis mengumpulkan data dengan cara mengadakan pengamatan secara lagsung terhadap suatu pekerjaan dalam perusahaan.
b.      Dokumentasi, yaitu pengumpulan data dengan cara melakukan penyelidikan melalui sumber dokumen baik yang terjadi dimasa lampau maupun dimasa sekarang.
c.       Interview, yaitu metode yang digunakan dengan cara wawancara / Tanya jawab secara langsung dengan karyawan atau pihak yang terkait untuk mengumpulkan data mengenai latar belakang, struktur organisasi, serta visi dan misi perusahaan.
2.      Data Sekunder
Data sekunder adalah data yang digunakan dalam bentuk yang telah dikumpulkan oleh pihak instansi yang menjadi objek penelitian, data tersebut dapat diambil dari pustaka, internet, makalah-makalah, serta buku-buku yang berhubungan dengan masalah yang diteliti.
3.      Library
Metode library yaitu metode dengan membaca dan melihat buku-buku pembuatan laporan tugas akhir.




1.5        Sistematika Penulisan
Pada bagian ini penulis akan menguraikan isi dari bab-bab yang telah penulis susun pada Laporan Peraktek Kerja Lapangan.
BAB I          Pendahuluan
                     Dalam penulisan bab ini penulis akan mengemukakan tentang latar belakang penulisan, perumusan masalah atau kendala yang dihadapi, tujuan dan manfaat Praktek Kerja Lapangan, serta metode pengumpulan data dan sistematika penulisan.
BAB II         Tinjauan Pustaka
                     Dalam bab ini penulis mengemukakan tentang latar belakang dari perusahaan atau kantor tersebut, struktur organisasi, visi dan misi perusahaan, tugas perusahaan, serta pengertian dari Microsoft Visual Basic 6.0.
BAB III       Pembahasan
                     Dalam bab ini penulis akan menjelaskan pembahasan dari permasalahan yang dihadapi. Serta Aplikasi yang telah penulis rancang.
BAB IV       Penutup
                     Bab ini memuat kesimpulan atas uraian-uraian bab sebelumnya dan saran-saran yang dipandang perlu bagi perkembangan perusahaan dimasa yang akan datang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar